8.9.10

Temuan Baru bagi Diabetes Tipe 2

Sebuah penelitian terbaru menemukan bahwa emodin, produk alam yang dihasilkan oleh beberapa tanaman herbal China seperti Rheum palmatum dan Polygonum cuspidatum memiliki potensi mengurangi efek dari diabetes tipe 2.

Dari uji coba pada tikus yang menjalani program penurunan berat badan dan kadar gula serta serum insulin, ternyata emodin yang disuntikan
 mampu meningkatkan resistansi insulin dan menyehatkan aliran darah. Selain itu, dapat mengurangi berat badan.
Menurut Hal Dr Ying Leng dari Institut Materia Medica Shanghai, Shanghai, China, temuan ini berarti sangat bermanfaat bagi manusia yang terinfeksi diabetes tipe 2 atau penyakit metabolisme lainnya yang terkait dengan resistansi insulin.

dr. Leng juga menyatakan bahwa hasil penelitian mereka selain menunjukkan tanaman herbal asal China bisa menjadi cara baru membantu penderita diabetes tipe 2 dan kelainan metabolisme lain, penelitian ini juga terus dilakukan untuk mengetahui apakah metode ini bisa diterapkan dalam sebuah terapi.
British Journal of Pharmacology/ath/konstantin

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.